Connect with us

Pilar Saga Ichsan Nahkodai DPP Mapancas

INDONESIA OKE

Pilar Saga Ichsan Nahkodai DPP Mapancas

Pilar Saga Ichsan Terpilih menjadi ketua umum Dewan Pengurus Pusat (DPP) Mahasiswa Pancasila (Mapancas) periode 2020-2023 pada Musyawarah Nasional (Munas) ke-15. Pilar terpilih setelah mendapatkan dukungan penuh dari seluruh Dewan Pengurus Daerah (DPD) se-Indonesia. Di Gand Zury Hotel, BSD, Tangsel. Selasa (28/7/2020).

Pilar menyampaikan, terpilihnya dia sebagai ketua merupakan sebuah amanah dari seluruh DPD Mapancas se-Indonesia. “Ini merupakan amanah dari seluruh DPD, tentunya ini bukan sesuatu yang mudah. Namun dengan dukungan dan bantuan dari semuanya, saya siap mengemban amanah ini,” katanya.

Ia mengatakan, ke depannya ia akan fokus agar Mapancas bisa bersinergi dengan pemerintah. “Kedepan kita akan fokus bersinergi dengan pemerintah, agar kita bisa memiliki andil yang besar dalam pengamalan ideologi pancasila,” katanya.

Pilar berharap, di kepungurusannya nanti Mapancas juga bisa hadir di setiap perguruan tinggi yang ada di Indonesia. “Semoga kedepannya kita bisa hadir di seluruh perguruan tinggi, agar proses kaderisasi Mapancas bisa lebih baik lagi,” ujar mahasiswa Pascasarjana Jurusan Arsitek Universitas Parahyangan ini.

Sementara itu, Ketua Umum Demisioner Medi Sumaedi mengungkapkan, pihaknya mendukung penuh target Mapancas di masa depan. “Tentunya kita support terus program yang akan menjadi prioritas Mapancas kedepannya. Terlebih soal penguatan kaderisasi,” ungkapnya.

“Saya yakin, bung Pilar mampu mengemban amanah dari seluruh DPP dan DPD. Dan semoga di kepemimpinan bung Pilar Mapancas bisa memiliki kontribusi yang besar dalam pengamalan ideologi Pancasila sebagai dasar negara,” tutup Medi. (Dh/red)

To Top